Mitos di balik kehangatan Taman wisata sumber air guci tegal jawa tengah

sumber air panas guci tegal1

Guci, sebuah destinasi wisata yang terkenal sebagai pemandian air hangat. Terletak di Desa Guci Kecamatan Bumijawa Kab Tegal dibawah kaki Gunung Slamet di bagian utara . Sumber air hangat guci ini terletak diatas ketinggian 1.050 Mdpl. Sumber Air panas Guci memiliki total area sekitar 210 Hektar.

LOkasi sumer air panas guci ini berjarak kurang lebih 30 km dari kota slawi. Dari kota tegal sendiri berjarak sekitar 40 Km. Pemandian Air panas guci ini cukup terkenal karena panorama alam yang menarik dengan  hawa sejuk khas pegunungan.

Di tempat ini terdapat banyak pancuran yang konon dipercaya oleh masyarakat setempat dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit terutama penyakit kulit, koreng, dan rematik. Selain kolam pemandian air panas, terdapat juga 10 air terjun. Pada bagian atas obyek wisata ada air terjun Jedor yang dulunya milik seorang lurah Jedor. Untuk bekeliling tempat wisata ini, sobat bisa menyewa kuda dengan harga sewa yang relatif murah.

Wisata Rekomendasi

sumber air panas guci tegal

Untuk memanjakan pengunjung, tempat wisata guci menyediakan berbagai fasilitas yang tergolong cukup lengkap, seperti penginapan, villa, losmen hingga hotel berbintang dengan berbagai fasilitas yang menarik. Selain itu, tempat wisata Guci juga menyediakan wisata hutan, lapangan tenis, lapangan sepak bola dan juga tempat perkemahan atau camping ground.

Bahkan demin menambah daya tarik destinasi dan memanjakan pengunjungnya, wisata Guci kini membuka wahana baru yaitu pemandian air panas Guciku Hot Waterboom. Wahana ini merupakan permainan air yang meliputi kolam renang, kolam badan Guci, kolam rendam, dan arus jeram.

Plus, fasilitas tambahan juga disediakan bagi sobat, seperti fasilitas ruang bilas atau ruang ganti, restoran, penginapan, dan pertokoan yang menyediakan souvenir dan pernak pernik yang bisa sobat jadikan oleh-oleh.

Oh ya sobat, sekadar informasi saja, obyek wisata Pemandian Air Panas Guci  biasanya ramai pada hari Kamis malam, yang keesokan harinya merupakan Jum’at Kliwon. Hal ini tidak lepas dari mitos yang berkembang, bahwa jika mandi sekitar jam 12 malam dan memohon sesuatu di sini, sehingga apapun permohonan sobat akan dikabulkan yang masyarakat sekitar biasa menyebutnya dengan ngalap berkah.

sumber air panas guci tegal3

Kepercayaan seperti ini sudah terjadi secara turun temurun. Konon air panas di Guci dulunya terjadi karena ada seorang sunan menancapkan tongkatnya ke tanah dengan membawa air panas di dalam guci, maka keluarlah air panas ini atas izin Tuhan.

Untuk akses menuju ke tempat wisata Pemandian Air Panas Guci ini, sobat bisa menempuhnya baik dengan menggunakan kendaraan umum maupun dengan kendaraan pribadi. Jika memilih menggunakan kendaraan umum, sobat bisa turun di sampai di terminal kota Tegal, kemudian melanjutkan perjalanan menggunakan transportasi umum atau minibus ke Desa Tuwel.

Jarak tempuh menuju desa ini yaitu sekitar 30-40 menit. Setelah itu, dari Desa Tuwel, sobat bisa melanjutkan dengan menggunakan kendaraan bak terbuka menuju ke Pemandian Air Panas Guci dengan jarak tempuh sekitar 30 menit.

sumber air panas guci tegal2

Biaya masuk ke Pemandian Air Panas Guci ini relatif murah jika dibandingkan dengan tempat wisata lain yang sejenis. Untuk hari biasa sobat akan dikenai tiket sebesar Rp. 5.000 untuk dewasa dan untuk anak-anak sebesar Rp. 4.500.

Sedangkan untuk hari libur atau weekend, sobat akan dikenakan tarif sedikit lebih mahal, yaitu untuk orang dewasa akan dikenai biya sebesar Rp. 7.000 dan Rp. 6.500 untuk anak-anak. Perlu diingat biaya yang sobat bayarkan tersebut sudah termasuk asuransi jasa raharja.

Bagaimana/ menarik bukan ulasan kami mengenai wana wisata sumber air panas guci tegal? menurut kami wisata ini sangat rekomended untyk sejenak melepaskan kepenatan dan kesibukan kantor. Selamat berlibur